Kamis, November 07, 2013

Video Tutorial Cara Memakai Hijab Modern Terbaru dan Terlengkap 2013

Video Tutorial Cara Memakai Hijab Moderen Terbaru dan Terlengkap 2013 - Apa itu hijab? Dalam bahasa Arab, hijam berarti "penghalang". Tapi kata "Hijab" lebih sering merujuk pada kerudung yang dipakai oleh wanita muslim. Namun menurut pandangan islam, hijab adalah tata cara berpakaian yang pantas sesuai dengan tuntunan agama. 

Video Tutorial Cara Memakai Hijab Moderen Terbaru dan Terlengkap 2013

Kumpulan Video Tutorial Memakai Hijab Terbaru dan Terlengkap


Salah satu ayat Al-Qur'an yang menerangkan kewajiban bagi perempuan muslim untuk memakai hijab salah satunya terdapat pada surat al ahzab:59, yang artinya :
"Hai Nabi, Katakanlah kepadaisteri-isterimu, anak-anak perempuanmu danisteri-isteri orang mukmin:"Hendaklah mereka mengulurkan jilbabnya keseluruh tubuh mereka".yang demikian itu supaya mereka lebih mudah untukdikenal, karena itu merekatidak di ganggu. dan Allah adalah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang." Jilbab ialah sejenis baju kurung yang lapang yang dapat menutup kepala,muka dan dada. (al ahzab:59)
Dari ayat tersebut diatas, kita dapat mengetahui bahwa hijab itu adalah "sejenis baju kurung yang lapang yang dapat menutup kepala,muka dan dada". Sedangkan pada jaman sekarang ini banyak wanita menggunakan hijab tapi tidak menutupi dada dan bagian aurat lainnya.  Lalu hijab seperti apakah yang sebaiknya kita gunakan? untuk lebih jelasnya, silahkan perhatikan gambar dibawah ini :



Kriteria hijab yang benar menurut Muhammad Nashiruddin AL Albany
"Hendaklah menutup seluruh badan, kecuali wajah dan dua telapak, jilbab bukan merupakan perhiasan, tidak tipis, tidak ketat sehingga menampakan bentuk tubuh, tidak disemprot parfum, tidak menyerupai pakaian kaun pria atau pakaian wanita-wanita kafir dan bukan merupakan pakaian untuk mencari popularitas diri"

"Hijab, beberapa tahun belakangan ini di Indonesia serng kali terdengar kata hijab. Jadi sedemikian populer, kata hijab. Lalu, apakah itu hijab sebenarnya? Hijab adalah penutup, hijab adalah penghalang, hijab adalah tabir. Dalam hijab kita mengenal yang namanya Jilbab, sebuah pakaian longgar untuk para wanita muslimah, para wanita yang mengaku cinta kepada Alloh SWT. Jilbab adalah sebuah pakaian longgar yang kemudian ditambahkan khimar atau kerudung, untuk menutupi aurat dari wanita muslimah yang shalihah. Saya jadi teringat beberapa tahun yang lalu ketika saya masih berada di zaman jahiliyah, saya sangat senang dan bangga ketika orang memuji rambut indahnya, ketika orang mulai mengatakan, bagus sekali kamu dengan pakaian seperti ini, saya mengenakan pakaian-pakaian terbuka saat itu. Sampai kemudian pada satu titik saya kemudian berfikir, memang cantik dimata manusia, tapi saya tidak cantik dimata Alloh, cantik dimata manusia, semua mata manusia terkesan melihatnya, tapi tak ada artinya dimata Alloh. Bagi teman-teman yang belum brhijab, yang masih ragu untuk menutupi dirinya dengan hijab, kenapa harus menunda lagi? Banyak sekarang orang yang mengatakan lebih baik hatinya dulu dijilbabi, kemudian baru raganya. Kenapa kita tidak ubah paradigma itu? mari kita katakan bismilllah ya Alloh saya berhijab, mudah-mudahan dengan hijab ini saya menjadi hamba yang taat. Hamba yang senantiasa menjalankan perintah-perintahmu ya Alloh, banyak sekali orang mencari-cari alasan untuk menutupi hatinya dulu baru kemudian raganya, padahal kalau mau menunggu seperti itu, mau sampai kapan? karena manusia ini tempat hilap dan salah. Kalau menunggu menghijabkan hati dulu mau sampai kapan? Karena manusia terus berbuat salah,..." untuk selengkapnya anda dapat melihatnya disini (Oki Setiana Dewi dalam acara tausiyah) 

Sebelumnya saya minta maaf, bukan saya bermaksud sok tahu atau apa, tapi ini hanya sebagai sharing pengetahuan saja. Jika anda memutuskan untuk menggunakan hijab, hendaklah ketahui dulu apa itu hijab dan apa pula fungsinya. Jangan memakai hijab jika anda mengabaikan fungsinya, karena itu percuma. Jangan jadikan ini sebagai paksaan, tapi jadikan bekal agar anda tahu seperti apa hijab yang dibenarkan dalam islam. Harus selalu diingat, hijab bukan perhiasan. Bahkan dalam suatu keterangan disebutkan "bahwa semakin banyak pandangan pria terhadapmu, maka semakin banyak dosamu". Jadi ingat, memakai hijab juga bukan untuk berlomba-lomba mendapatkan perhatian. Lagi pula menurut saya, wanita itu akan lebih cantik jika memakai hijab yang memang dianjurkan dalam islam. Ingat, yang berhijab saja belum tentu masuk surga, apalagi yang tidak. 

Yap, mungkin itu saja yang ingin saya sampaikan. Mudah-mudahan dapat bermanfaat, terutama bagi anda yang membutuhkan. Bagi anda yang ingin tahu seperti apa cara untuk memakai hijab anda bisa mengunjungi situs : http://videocaramemakaijilbab.com/

Saya sarankan lebih selektiflah dalam memilih hijab. Walaupun namanya hijab, tapi tidak semua hijab berfungsi sebagai hijab (penutup aurat). Jika anda menyayangi ayah anda, maka tutuplah aurat, jika anda sayang pada suami anda, maka tutuplah aurat. 

Itulah artikel tentang Video Tutorial Cara Memakai Hijab Moderen Terbaru dan Terlengkap 2013. Untuk kurang dan lebihnya saya minta maaf, karena jujur saya bukan ustad, bukan pula kiyai. Saya hanya ingin menyampaikan informasi yang mungkin dapat bermanfaat bagi anda. Termakasih
---------------------------------------------------------------------------------------
sumber :
Advertisement

Baca juga:

loading...